Transkon Jaya (TRJA) Tebar Dividen Rp 4,53 Miliar, ini Jadwalnya

Tanggal

03 Jul 2021

Kategori

Dilansir Oleh

Bagikan


KONTAN.CO.ID – JAKARTA. PT Transkon Jaya Tbk (TRJA) akan menebar dividen tunai dari laba bersih tahun buku 2020 sebesar Rp 4,53 miliar. Pembagian dividen ini telah mengantongi persetujuan pemegang saham dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPST) TRJA yang digelar pada Rabu  lalu (30/6).

Dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (2/7), TRJA menyebut, dividen yang diberikan tersebut setara dengan Rp 3 per saham.

Dividen tunai tersebut akan dibagikan kepada para pemegang saham yang namanya tercantum dalam daftar pemegang saham (DPS) atau recording date 12 Juli 2021 pada pukul 16.00 wib.

Berikut ini merupakan jadwal lengkap pembagian dividen TRJA untuk tahun buku 2020:

  1.     Rapat Umum Pemegang Saham: 30 Juni 2021
  2.     Ringkasan Risalah RUPS melalui bursa: 02 Juli 2021
  3.     Pengumuman Jadwal Pembagian dividen melalui bursa: 02 Juli 2021
  4.     Cum dividen di pasar reguler dan pasar negoisasi: 08 Juli 2021
  5.     Ex Dividen di pasar regular dan pasar negosiasi: 09Juli 2021
  6.     Recording date atas DPS yang berhak atas Dividen: 12 Juli 2021
  7.     Cum dividen tunai di pasar: 12 Juli 2021
  8.     Ex dividen tunai di pasar: 13 Juli 2021
  9.     Pembayaran dividen tunai: 30 Juli 2021

Sumber : https://investasi.kontan.co.id/news/transkon-jaya-trja-tebar-dividen-rp-453-miliar-ini-jadwalnya